No | Pertanyaan | Solusi |
---|---|---|
1 | Mengapa saya gagal upload dokumen (file) pendukung? | 1. Pastikan koneksi internet Anda lancar. 2. File yang diupload adalah tipe gambar/image berformat .jpg, .png atau .gif. 3. Ukuran file jangan terlalu besar, cukup 300-500Kb saja, yang penting file bisa tampak jelas. 4. Nama file jangan terlalu panjang, misalkan: foto_4x6.jpg. 5. Jika dalam format .jpg gagal diupload, maka cobalah format ke tipe file yang lain (.png atau .gif). |
2 | Bagaimana jika ijazah belum keluar? | Silakan menggunakan surat pernyataan yang bisa diunduh di menu Unduh Dokumen poin ke 2 |
3 | Bagimana terkait info KIPK? | Informasi terkait KIPK silakan ditanyakan dibagian akademik dan kemahasiswaan Unesa |
4 | Kenapa tidak bisa unggah dokumen? | coba dilakukan refresh ctrl+f5 dan pastikan semua data sudah terisi dengan baik |
5 | Bagaimana dengan bukti kerja orang tua dan slip gaji jika pekerjaan pedagang dan sebagainya ? | SIlahkan membuat surat pernyataan jika bekerja sebagai (misalnya, pedagang) di daerah Surabaya dan surat pernyataan jika penghasilan 1 bulan misalnya Rp. 2.000.000 ditandatangani orang tua. |
6 | Bagaimana jika bukti pembayaran listrik selama 3 bulan terakhir hilang semua atau beberapa ? | Silahkan membuat surat pernyataan dengan keterangan per bulan listrik habis berapa dengan tanda tangan orang tua. |
7 | Tahun ini tidak ada Ujian Nasional. Berkas pendukung untuk Hasil UN bagaimana? | Dikosongi saja. |
8 | NJOP per meter adalah? | NJOP/meter - merupakan biaya pajak tanah yang dimiliki (bisa dilihat di kertas pajak PBB tanyakan ibu kalian). Pakai yang Bangunan! |
9 | Bagaimana dengan finalisasi data? | Untuk melakukan finalisasi data, silakan menekan tombol 'Finalisasi' di bagian bawah pengisian data |
10 | Siapa itu tanggungan keluarga? | Tanggungan adalah jumlah anak yang masih sekolah ya (kecuali MABA), silakan minta surat keterangan ke masing-masing sekolah saudara (siswa/mahasiswa) yang bersangkutan. |
11 | Bagimana cara cetak bukti registrasi? | Cetak bukti registrasi akan muncul di menu registrasi setelah finalisasi. |
12 | Jika sudah finalisasi apakah data masih bisa diganti? | Sebelum finalisasi pastikan semua data isian telah diisi dengan baik dan benar, karena finalisasi artinya data sudah tersimpan dan tidak bisa diubah |
13 | Jika sudah finalisasi apakah masih bisa unggah dokumen dan pilih ukuran jas? | Finalisasi hanya mengunci pengisian biodata diri ya, unggah dokumen dan pilih ukuran jas tetap bisa dilakukan |
14 | Kenapa KTMS tidak bisa dicetak? | Silakan dicek, pastikan file foto 4x6 yang diunggah formatnya JPG bukan PDF. Silakan unggah ulang foto dengan format JPG, dan yang lama silakan dihapus dulu |
15 | Apa itu PBB? | PBB ada pajak bumi bangunan |
16 | Bagaimana Cara Pembayaran UKT dan SPI ? | Untuk pembayaran SPI dan UKT bisa melalui teller bank BTN menggunakan no tes/no registrasi yang ada di surat pernyataan UKT ya |
17 | Bagaimana jika login https://sipenmaru.unesa.ac.id/simreg/_login.php gagal terus ? | Silakan cek TTL dan NISN yang ada di pmb.unesa.ac.id pastikan benar benar sama persis, kadang penulisan data di PMB salah saat pendaftaran |
18 | Bagaimana cara login SIMREG? | Silakan mengakses https://sipenmaru.unesa.ac.id/simreg/_login.php, kemudian masukkan username No. Peserta / Tes (222abcdefggi),Password = Tanggal Lahir dengan format tahun, bulan, dan tanggal lahir dan NISN (200012101234567890)dan Pilih jalur |
19 | Bagaimana jika telat melakukan finalisasi? | Silakan lapor dibagian akademik, dapat menghubungi call center BAKPK ya, Call Center BAKPK Unesa+62 895 8060 00509 (WA)/+62 812 3943 4146 (WA |
20 | Dimana Mahasiswa Baru dapat mengunduh informasi penting terkait daftar ulang? | Silakan unduh di SIMREG ya berikut linknya https://sipenmaru.unesa.ac.id/simreg/unduh.php |